iNih, saya cerita dulu ya...? Beberapa waktu yang lalu teman saya, mencoba menggambar garis horizontal dan garis vertikal dengan panjang sama yakni 100m menggunakan AutoCAD 2006. Lalu dia melakukan plot memakai skala 1:400 pada kertas berukuran A3 dengan menggunakan printer merk Canon (katakanlah Canon i6500). Saat hasil gambar dicek pakai penggaris, hasil print ternyata terjadi perbedaan ukuran. Dimana garis vertical menjadi 26,5cm sementara garis mendatar tetap 25cm. Dia bingung, seharusnya hasil penggambaran AutoCAD tersebut kedua sisinya berukuran 25cm. Dia menanyakan apakah printer yang dipakai rusak, Lalu bagaimana cara melakukan setting printer pada AutoCAD agar gambar menjadi presisi?
Solusi CAD yang dapat dilakukan adalah dengan mengikuti langkah di bawah ini:
- Masuk ke layout kertas, kemudian tampilkan toolbar view port.
- Selanjutnya pada layout, buat garis yang sesuai dengan ukuran kertas, bila menggunakan kertas A3 berarti ukuran adalah 420x297mm. Lalu buat garis memakai polygon pada tool bar viewport. Cara ini merupakan langkah membuat layout kertas gambar secara manual pada autocad.
- Setelah membuat layout kertas, secara otomatis gambar yang telah anda buat akan terlihat di dalam layout kertas tadi. Terus anda menentukan skala di toolbar lewat viewport menjadi 1 : 4000. Kemudian lakukan klik didalam kertas. Lalu coba anda cek ukuran garis agar dapat sesuai. Perlu diperhatikan bahwa saat ini, anda jangan mempergunakan perintah zoom. Karena jika pakai perintah zoom, ukuran sebelumnya dapat berubah.
- Kemudian coba anda lakukan PLOT, selanjutnya tentukan jenis printer yang digunakan. Lalu beri ukuran kertas A3, trus klik WINDOW, Klik pada sudut kanan atas dan lakukan klik pada sudut kirih bawah layout kertas gambar yang telah anda buat. Beri tanda pada kolom center. Kemudian set skala menjadi 1:1 karena skala 1:4000 telah anda buat sebelumnya.
- Langakah terakhir anda tinggal melakukan klik preview ketika sudah dianggap oke, lakukan klik kanan selanjutnya pilih plot.
Jika masih terjadi kesalahan, berarti kesalahan ada pada gambar bukan di printer. Coba untuk memperhatikan printer preferences Anda! kemudian lakukan pengecekan lagi dimana pada umumnya, jika telah membuat setting on scaled, Settingan printer preferences pun harus disamakan juga, dikarenakan default printer menyesuaikan dengan ukuran kertas gambar. Sementara ukuran kertas A3 ada ada bermacam-macam, sebab Anda ingin mencetak gambar sesuai dengan skala, berarti Anda harus ubah setting default preferences printer, ke ukuran skala, bukannya ukuran kertas.
Coba Anda gunakan tips di atas, SEMOGA MEMBANTU!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar